loading…
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, resmi tersisih dari ajang Olimpiade Paris 2024, Kamis (1/8/2024) Foto: PBSI/Badmintonphoto/Yohan Nonotte
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto , harus mengakui keunggulan pasangan unggulan pertama asal China, Liang Weng Keng/Wang Chang, di perempat final Olimpiade Paris 2024. Fajar/Rian kalah dalam dua gim langsung dengan skor ketat 22-24 dan 20-22.
Dengan kekalahan ini, Fajar/Rian terpaksa mengakhiri perjuangan mereka di Olimpiade 2024. Kini, harapan Indonesia di cabang olahraga bulutangkis bertumpu pada Gregoria Mariska Tunjung yang akan bertanding melawan Kim Ga Eun dari Korea Selatan di babak 16 besar pada dini hari nanti.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Adidas Arena, Paris, Prancis, Kamis (1/8/2024) malam WIB, Fajar/Rian memulai pertandingan dengan tertinggal 1-3. Mereka berhasil menyamakan skor menjadi 4-4 dan 5-5, namun kemudian banyak melakukan kesalahan sendiri sehingga tertinggal 5-8. Liang/Wang dengan mudah mencapai interval gim pertama dengan keunggulan 11-5 dan terus mendominasi hingga menang 24-22.
Pada gim kedua, Fajar/Rian sempat unggul 5-2 namun kembali melakukan kesalahan yang membuat Liang/Wang menyamakan skor menjadi 9-9 dan memimpin 11-10 di interval gim kedua. Meski Fajar/Rian kembali unggul 18-16, mereka akhirnya kalah 20-22 setelah sering melakukan kesalahan sendiri di poin-poin krusial.
(sto)